Prajurit Kodim 1610/Klungkung, I Nyoman Sutama Dimakamkan Secara Militer

    Prajurit Kodim 1610/Klungkung, I Nyoman Sutama Dimakamkan Secara Militer

    Klungkung, - Tembakan Salvo menyelimuti pemakaman almarhum I Nyoman Sutama. Tembakan itu, merupakan bentuk penghormatan prajurit Kodim 1610/Klungkung atas wafatnya I Nyoman Sutama.

    Upacara pemakaman militer itu, digelar di Krematorium Yayasan Darma Kusuma Pundukdawe, Dusun Persinggahan, Kecamatan Dawan, Selasa, (24/05/2022).

    Ucapan belasungkawa pun, tak lepas diucapkan oleh prajurit dan PNS Kodim Klungkung yang ikut hadir dalam prosesi pemakaman tersebut.

    Kapten Caj Triono menjelaskan, selama mengemban tugas sebagai seorang prajurit, I Nyoman dikenal sebagai pribadi yang tegas dan bertanggung jawab.

    “Beliau selalu menyelesaikan berbagai tugas di Satuan dengan baik, ” ujarnya.

    Bahkan, ia pun berharap pihak keluarga almarhum bisa diberikan kesabaran dan ketabahan. “Semoga keluarga almarhum diberikan ketabahan, ” pungkasnya.

    klungkung bali
    Updates

    Updates

    Artikel Sebelumnya

    Bupati Cup VII Purna Paskibraka, Dandim...

    Artikel Berikutnya

    Meski Dilonggarkan, Warga Klungkung Wajib...

    Berita terkait